Enam Cara Memilih Ayam Aduan Untuk Dijadikan Calon Petarung


Enam cara memilih ayam bangkok aduan untuk dijadikan calon petarung - Sebenarnya yang paling mudah untuk melihat fisik ayam aduan yang akan kita jadiakan petarung berkualitas adalah memilih ayam yang sudah siap untuk di latih dan kemudian siap diadu dalam beberapa hari setelah masa perawatan. Dan pemilihan ayam bangkok aduan yang bagus untuk di jadikan calon petarung berkualitas bisa dilihat dari segi fisik maupun postur badan.

Untuk agan yang masih bingung untuk memilih ayam aduan yang akan dijadikan calon petarung, berikut adalah beberapa tips yang sudah saya rangkum pada artikel kali ini. Simak ulasan lengkapnya dibawah ini.

Enam cara memilih ayam bangkok aduan untuk dijadikan calon petarung:


Tips memilih ayam aduan untuk dijadikan calon petarung


1. pilihlah tulangan yang tebal dan tidak cacat (bengkok). Caranya dengan meraba ayam tersebut, sehingga ketahuan besar dan kerasnya tulangan. daya tahan dan kekebalan ayam aduan terhadap pukulan terletak pada ketebalan dan kekuatan tulangan.


2. Pilihlah ayam bangkok yang memiliki bentuk kepala seperti buah pinang, biasanya ayam dengan kepala seperti itu lebih tahan pukul, susah di patok dan pukulan akurat.

3. Pilihlah ayam bangkok yang tembus warna paruh dan warna kaki sampai mata, sehingga kaki menyatu dengan paruh juga mata, biasanya pukulan akan lebih akurat.

4. Pilihlah jengger ayam bangkok dengan postur jengger yang semakin kebelakang semakin tinggi, jengger tersebut merupakan ciri-ciri ayam bangkok yang memiliki mental baik, tidak mudah keok.

5. Pilihlah ayam bangkok yang bagian matanya terlihat kedalam, agar mata bisa terlindung dari pukulan lawan. Selain itu mata juga harus jernih, biasanya mata tersebut akan lebih sensitif dari gerakan lawan.

6. Yang terakhir untuk keras dan lembeknya tubuh dan tulang juga berbeda antara ayam muda dan ayam dewasa. Perlu di ingat, tidak semua bagian ayam harus besar, karena ayam bangkok yang dicari tidak hanya kokoh dan kuat, tetapi juga harus lincah dan gesit.

Demikian artikel dari saya mengenai enam cara memilih ayam aduan untuk dijadikan calon petarung, semoga sedikit informasi di atas dapat bermanfaat buat agan dan pastinya sesegera mungkin mendapatkan ayam petarung yang berkualitas. Terimakasih sudah meluangkan waktunya untuk membaca. Dan salam satu hobi. Kunjungi juga www.bangkokterbaik.online untuk membaca artikel lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel