Cara Sederhana Menetaskan Telur Ayam Menggunakan Mesin Tetas


Cara sederhana menetaskan telur ayam menggunakan mesin tetas telur - Pada mesin penetas telur terdapat rak telur dengan berbagai kapasitas daya tampung yang dapat diputar baik secara otomatis maupun secara manual. Alat bantu tetas ini juga dilengkapi pengatur suhu seperti thermostat untuk mengatur suhu secara otomatis. Dan dengan menggunakan alat bantu ini diharapkan agar telur yang akan ditetaskan menjadi lebih cepat, sehingga dalam waktu yang singkat dapat menetaskan anakan ayam bangkok dengan jumplah yang banyak.

Cara menetaskan telur ayam menggunakan mesin tetas atau inkubator, terdapat 4 poin penting yang harus diperhatikan yaitu :

 Cara sederhana menetaskan telur ayam menggunakan mesin tetas

Pemilihan telur ayam yang baik untuk ditetaskan

Telur tetas merupakan telur yang didapat dari induk betina yang dipelihara bersama ayam pejantan dengan perbandingan tertentu. Telur tetas memiliki bagian-bagian yang masing-masing bagian tersebut memiliki peran penting dalam perkembangan embrio hingga bisa menetas. Agar telur dapat menetas dengan baik, sangat tergantung pada keadaan telur tetas dan penanganannya.

Telur yang baik akan menentukan tingkat keberhasilan dalam penetasan, oleh karena itu kita harus mengetahui ciri-ciri telur yang baik untuk ditetaskan. Dalam menetaskan telur dengan menggunkan alat tetas, kita harus memilih telur yang benar-benar memiliki embrio didalamnya karena tidak semua telur memiliki embrio sehingga bisa ditetaskan.


Telur yang baik memiliki ciri-ciri sebagai berikut:


Telur didapatkan dari induk jantan dan betina yang berumur kurang dari 12 bulan, tidak cacat (retak, kasar, cangkang lembek, kuning dobel, dll), tidak memiliki bau busuk, memliki berat normal 40-45gr/butir untuk telur ayam kampung, rongga udara terlihat jelas dan tidak berpindah-pindah.

Persiapan mesin penetas

Untuk menggunakan mesin penetas telur ayam, pastikan Anda sudah mengetahui tentang cara kerja serta cara mengoperasikannya. Apabila Anda memiliki mesin baru, lakukan test mesin terlebih dahulu sebelum benar-benar menggunakannya untuk menetaskan telur.

Anda harus memastikan semua komponen pada mesin berjalan dengan baik seperti ketepatan thermostat, bekerjanya sumber pemanas serta pemutar otomatis telur (untuk mesin otomatis) dll. Tempatkan mesin ditempat yang tepat (tidak terkena sinar matahari secara langsung). “lokasi yang ideal untuk menempatkan mesin“.


Baca juga




Meneteskan telur menggunakan inkubasi sederhana:

Proses penetasan

Dalam proses penetasan telur ayam dengan inkubator bisanya memerlukan waktu antara 21-22 hari dengan tahapan seperti berikut:

Hari pertama : Pada pagi hari, masukkan telur yang sudah siap pada mesin dengan sudut sekitar 37°-38° celcius, bagian lancip dibawah dan bagian tumpul diatas dan tutup pintu rapat-rapat sampai hari ke-2.

Hari ke-3: Putar telur 2x sehari pagi dan sore.

Hari ke-4: Buka ventilasi ¼ bagian selama 15 menit untuk mendinginkan telur setelah itu balik telur.

Hari ke-5: Buka ventilasi ½ bagian dan mulailah membalik telur.

Hari ke-6: Buka ventilasi ¾ bagian dan balik telur.

Hari ke-7: Balik telur dan buka ventilasi seluruhnya dan mulailah membuang telur yang kosong. Dengan cara melakukan peneropongan

Hari ke 8 s.d 13: Balik telur seperti biasa.

Hari ke-14: Balik telur dan buang lagi embrio yang mati. Caranya dengan melakukan peneropongan seperti cara diatas.

Hari ke 15 s.d 17: Balik telur seperti biasa.

Hari ke-18 : Balik telur dan lakukan peneropongan jika diperlukan.

Hari ke-19 : Ketika telur mulai retak mulailah menambah kelembaban udara pada mesin tetas dengan cara menambahkan busa pada bak air.

Hari ke-20: telur ayam sudah mulai menetas.

Hari ke-21 : Keluarkan bak air dan kain dari mesin karena telur sudah menetas.

Hari ke-22 : Mulailah memindahkan anak ayam yang telah menetas ke tempat induk buatan.



Baca Juga



Demikian artikel dari saya tentang cara sederhana menetaskan telur ayam menggunakan mesin tetas,. terima kasih sudah membaca dan semoga bermanfaat buat agan. Kunjungi juga http://bangkokterbaik.blogspot.com untuk membaca artikel menarik lainnya.

0 Response to "Cara Sederhana Menetaskan Telur Ayam Menggunakan Mesin Tetas"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel