Tips Mempercepat Proses Ayam Mabung Atau Ganti Bulu


Tips mempercepat proses ayam mabung atau ganti bulu - Cepat atau lamanya proses pergantian bulu pada ayam mabung atau ganti bulu tergantung pada kita. Kita sebagai juragan harus memahami bagaimana tata cara perawatan dan jenis pakan apa saja yang tepat untuk diberikan pada ayam tersebut saat proses mabung atau ganti bulu. Jika agan mempunyai ayam aduan yang sedang mabung, dan mencari solusi agar proses pergantian bulu pada ayam aduan cepat tuntas, dan ayam aduan pun dapat segera berlaga, silahkan simak ulasan lengkapnya dibawah ini.

Berikut langkah yang harus diperhatikan dalam mempercepat proses ayam ganti bulu atau mabung, adalah sebagai berikut:

 Tips mempercepat proses ayam mabung atau ganti bulu

1. Jika ayam Bangkok mulai memasuki masa mabung, maka tindakan pertama yang harus dilakukan adalah pencabutan bulu yang telah mati, bulu yang patah dan bulu yang pangkal bulunya telah memutih. Dan guna dari pencabutan bulu tersebut agar bulu yang baru segera tumbuh kembali.

2. Ayam ditempatkan pada kandang yang ditutupi oleh kain atau dalam bahasa lain di krekep, tujuan untuk menjaga kelembaban udara tetap hangat, sehingga bulu ayam yang rapuh cepat rontok.

3. Berikan pakan dengan campuran pur dan nasi, dan juga berikan terasi untuk mempercepat proses perontokan bulu.

4. Setelah masa perontokan selesai, maka pemberian pakan bisa disesuaikan kembali. Karena dimasa mabung atau pergantian bulu, ayam akan menjadi lemah dan membutuhkan banyak protein, mineral dan juga vitamin yang cukup.

5. Saat bulu muda mulai tumbuh, mulailah dengan pakan pur yang dicampur nasi dan sesekali bisa dicampur dengan beras merah /jagung selep, berikan juga vitamin tambahan seperti B12 dan B complex seminggu sekali.

6. Ayam tidak perlu di umbar, seminggu sekali saja dilakukan pengumbaran untuk meregangkan otot sayap dan bagian tubuhnya yang lain, dan hati –hati saat memegangnya, jangan sampai bulu baru tersebut pecah karna akan membuat bulu kembali mengulang pertumbuhannya.

7. Ayam yang tengah mabung bisa dimandikan dengan air pesusan/ cucian beras agar mempercepat proses tumbunya bulu dan mengencangkan kulit ayam. Bisa lakukan 3-4 hari seminggu.

8. Terakhir jangan menempatkan ayam dikandang yang memiliki sudut tajam. Hal ini dapat membuat bulu baru ayam pecah atau dengan kata lain pertumbuhan bulunya akan terhambat dan kita akan lebih lama lagi menunggu. juga kebersihan dan keadaan kandang harus diperhatikan.


Baca juga



Mungkin hanya itu informaai yang dapat saya sampaikan tentang cara mepercepat proses ayam mabung atau ganti bulu. Terimakasih sudah meluangkan waktu untuk membaca artikel diatas. Semoga bermanfaat buat agan. Kunjungi juga http://bangkokterbaik.blogspot.com untuk membaca artikel menarik lainnya. Dan slam satu hobi.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel