Cara Mudah Mengatasi Ayam Bangkok Kurang Nafsu Makan


Cara Mudah Mengatasi Ayam Aduan Kurang Nafsu Makan - Nafsu makan ayam kurang akan mempengaruhi pertumbuhan ayam aduan Anda, disiai lain sangat merugikan para penghobi ayam aduan khususnya para peternak ayam. Ayam aduan yang tidak nafsu makan bisa ditandai dengan hidung berair, sayap melemah, lesu, bulu kusut, dan lain-lain. Untuk artikel tentang makanan ayam bangkok aduan berdasarkan usia klik disini.

Selanjutnya saya akan memberikan beberapa tips supaya nafsu makan ayam aduan agan meningkat, berikut ulasan lengkapnya :

 Cara mudah mengatasi ayam bangkok kurang nafsu makan

1. Berikan bumbu dapur seperti bawang putih dan jahe, caranya siapkan bawang putih 3 – 4 siung, jahe 3 batang yang diiris sampai halus, lalu ditambah 10 gram jahe yang sudah dihaluskan, kemudian campurkan ke pakan ayam, Porsi ayam dewasa untuk 10 ekor.

2. Berikan porsi pakan ayam yang sesuai (jangan berlebihan) supaya tidak ada pakan yang tersisa. Karena kalau ada makanan akan menjadi tempat berkembangnya mikroba yang membahayakan percernaan ayam, Dampaknya dapat menimbulkan penyakit dan mengurangi nafsu makan ayam.

3. Pemberian pakan ayam dengan komposisi yang sama, Contoh; dedak bekatul, vour dan jagung dengan perbandingan 20:40:40, maka komposisi tersebut jangan diubah. Dan untuk komposisi makanan tambahan bisa disesuaikan dengan kondisi disekitar lingkungan ayam. Seperti contoh untuk didaerah yang memiliki cuaca dingin, maka kandungan karbohidrat dan proteinnya bisa ditingkatkan.

4. Pemberian obat cacing, Ayam yang nafsu makannya berkurang bisa disebabkan berbagai hal, Bisa karena sedang sakit atau sedang mengalami cacingan. Untuk obat alami mengatasi cacingan bisa diberikan daun kates, jambe dan lain sebagainya.

5. Pemberian air perasan jahe. Kemudian dicampur dengan satu kuning telur itik, lalu diminumkan ke ayam, dengan cara melolohkannya. Pemberian pada ayam bisa 1x seminggu.

6. Membiarkan ayam lapar dalam beberapa hari, namun tetap disediakan air minum. Setelah 2 – 3 hari, nafsu makan ayam bangkok aduan akan meningkat, dan pemberian pakan tidak boleh terlalu banyak karena dapat menurunkan nafsu makannya lagi.

7. Memberikan minyak ikan. Minyak ikan terbukti berkhasiat untuk meningkatkan nafsu makan ayam aduan, karena minyak ikan banyak mengandung protein dan vitamin. Untuk manfaat pemberian minyak ikan pada ayam aduan klik disini.

8. Memberikan temulawak. Temulawak merupakan salah satu tumbuhan tradisional dari indonesia yang memiliki banyak manfaat, salah satunya untuk meningkatkan nafsu makan ayam aduan.

9. Memberikan kencur, kencur mengandung banyak minyak atsiri yang dapat membuat pencernaan lebih lancar, sehingga nafsu makan ayam meningkat.

10. Terakhir menambahkan irisan daun sledri serta kubis sebagai campuran ransum, sebaiknya pakan dicampur dengan air hangat, ayam aduan akan makan dengan lahap.

Demikian sedikit tips dari saya mengenai tata cara mengatasi ayam bangkok aduan kurang nafsu makan. Terimakasih sudah membaca. Dan mohon maaf bila mana ada kesalahan, semoga bermanfaat untuk Agan. Kunjungi juga http://bangkokterbaik.blogspot.com untuk membaca artikel menarik lainnya.

0 Response to "Cara Mudah Mengatasi Ayam Bangkok Kurang Nafsu Makan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel